TRENDING NOW

Friday, 6 June 2014

Hari Ini:Bulan ThanksGiving Diperingati Antara Oktober Atau November,Di Berbagai Negara

Hari Pengucapan Syukur (bahasa Inggris: Thanksgiving Day) adalah hari libur di Amerika Utara untuk mengucapkan terima kasih dan rasa bersyukur di akhir musim panen. Hari Pengucapan Syukur adalah hari libur resmi di Amerika Serikat yang jatuh pada Kamis keempat di bulan November. Di Kanada, Thanksgiving jatuh pada hari Senin kedua di bulan Oktober.

Pengucapan Syukur yang Pertama


Pesta Hari Pengucapan Syukur yang pertama diadakan tahun 1619 di Koloni Inggris yang sekarang disebut Perkebunan Berkeley di Virginia, dan di Plymouth, Massachusetts pada tahun 1621.

Akhir Pekan yang Panjang



Di Amerika Serikat, hari libur Thanksgiving yang selalu jatuh pada hari Kamis menjadi hari pertama dari akhir pekan yang lamanya 4 hari. Bagi sebagian pegawai (78% pada tahun 2007), hari Thanksgiving dan hari Jumat sesudahnya dijadikan hari libur yang digaji. Selain dari itu, pegawai dengan sistem cuti yang bisa diambil sewaktu-waktu dapat meminta cuti di hari sesudah Thanksgiving.
Sehari sesudah Thanksgiving adalah hari Jumat, yang disebut Jumat Hitam yang menandai dimulainya musim belanja Natal. Sebagian besar toko sudah buka sejak pagi hari (biasanya sejak jam 05.00 pagi), dan menjual barang dengan sistem obral rugi / cuci gudang agar pembeli mau datang. Disebut Jumat Hitam karena pada hari itu biasanya neraca pembukuan mereka berubah dari warna merah (merugi) menjadi hitam (untung). Toko-toko besar seperti toko-toko elektronik, supermal, dan semacamnya biasanya penuh dengan orang yang mengantri untuk membeli barang sejak Kamis sore. Beberapa toko elektronik sudah terbentuk antrian sepanjang 100-200 orang untuk membeli barang yang diobral. Toko-toko biasanya buka pada hari Jumat pukul 5 pagi, namun antrian kadang-kadang sudah dimulai sejak hari Kamis pukul 5 sore. Supermal kadang-kadang buka pukul 12 tengah malamnya dan toko-toko di dalamnya menjual barang-barang obral. Pada hari istimewa ini tidak jarang pengunjung supermal pada tengah malam tersebut membeludak menjadi ratusan bahkan ribuan orang.

Tradisi Perayaan


Di Amerika Serikat terdapat tradisi menikmati makan malam Thanksgiving bersama keluarga, teman, dan kerabat. Kalkun merupakan hidangan utama, sehingga Thanksgiving juga dikenal sebagai "Hari Kalkun". Kalkun biasanya dimakan bersama saus kranberi dan hidangan lain seperti kentang puree, jagung rebus, pai labu (sisa perayaan Halloween), dan berbagai macam sayur-sayuran musim gugur yang lain. Sewaktu menikmati makanan Thanksgiving, orang biasanya saling bercerita mengenai hal-hal baik yang telah mereka alami.
Liburan Thanksgiving dimulai sebagai hari libur nasional Amerika Serikat untuk berterima kasih dan memuji Tuhan.Warisan nilai-nilai keagamaan terus berlanjut dalam bentuk tradisi mengucapkan doa sebelum menikmati hidangan Thanksgiving.
Perayaan Thanksgiving (hari Kamisnya) adalah perayaan yang tidak begitu bersifat komersial. Walaupun terdapat kartu ucapan Thanksgiving yang dijual di toko, orang tidak banyak yang suka membelinya. Selain makanan dan minuman untuk dinikmati bersama, orang juga biasanya tidak mengharapkan diberi hadiah, dan memang tidak ada tradisi tukar menukar hadiah. Hiasan yang dibuat anak-anak biasanya dijadikan dekorasi Thanksgiving di rumah. Namun saat ini hari Jumat setelah Thanksgiving merupakan tanda dimulainya musim berbelanja yang berakhir hingga Tahun Baru di mana orang-orang mulai belanja secara besar-besaran
Di New York City, Pawai Hari Thanksgiving Macy's diadakan sekali setahun setiap hari Thanksgiving di pusat kota Manhattan. Pawai menampilkan kendaraan berhias dengan tema-tema yang menarik, kendaraan berhias yang menampilkan selebritas televisi, adegan dari musikal Broadway, karakter kartun berbentuk balon besar, dan marching band sekolah menengah umum. Pawai biasanya diakhiri dengan kendaraan berhias yang ditumpangi sinterklas. Maksudnya untuk mengingatkan orang bahwa musim belanja Natal sudah tiba.
Pawai Thanksgiving juga diselenggarakan di berbagai kota lain, seperti di Plymouth, Houston, Philadelphia (konon merupakan pawai Thanksgiving yang tertua), dan Detroit yang merupakan pawai terbesar sepanjang tahun. Di kawasan metropolitan New York, kota Stamford, Connecticut menyelenggarakan saingan pawai Macy's dengan menggunakan karakter balon besar yang berbeda.
Musim belanja Natal menurut tradisi Amerika Serikat dimulai sehari setelah Thanksgiving. Tradisi belanja sehari setelah Thanksgiving sudah dimulai sejak tahun 1930-an. Orang Amerika beramai-ramai mencari barang-barang obral dengan potongan harga musim Natal. Bagi pusat perbelanjaan di Amerika, sehari setelah Thanksgiving merupakan hari yang paling ramai dengan pengunjung, walaupun volume penjualan yang tertinggi baru terjadi pada hari Sabtu sebelum hari Natal, atau tanggal 23 Desember. Toko-toko dan pusat perbelanjaan sudah mulai mengumpulkan stok barang sejak jauh-jauh hari. Pengumuman penjualan obral juga sudah dimulai sehari setelah Halloween.
Sepak bola Amerika dan sepak bola Kanada merupakan olahraga yang tidak terpisahkan dengan perayaan Thanksgiving. Di Amerika Serikat dan Kanada, pertandingan liga profesional selalu diadakan di hari Thanksgiving. Di AS, pertandingan sepak bola Amerika pada hari Thanksgiving merupakan satu-satunya pertandingan yang ada selama seminggu, selain pertandingan di hari Minggu dan Senin malam. Selain itu, pertandingan sepak bola Amerika antarperguruan tinggi dan sekolah menengah juga banyak dimainkan di akhir pekan Thanksgiving.

Next you Read Wikipedia.org

sumber:wikipedia.org

Post a Comment

  • Posts
  • Comments
  • Pageviews
 
Copyright © 2014 pedasbanget.com. Designed by OddThemes