TRENDING NOW

Sunday, 18 May 2014

Ramalan-Ramalan Kiamat yang Gagal dari Berbagai Tahun (Bagian 2-Selesai)

*Ensiklopedia Unik Di sekitar Kita:masih ingatkah anda sama ramalan kiamat yang sempat menghebohkan di dunia pada tahun 2012,ramalan yang di buat suku maya yang katanya akan berakhir pada tanggal 21 desember 2012,karena menurut ramalan suku maya itu adalah akhir segalanya,sehingga semua orang di dunia gempar,tetapi sebelum itu,masih banyak ramalan-ramalan kiamat yang gagal dari berbagai tahun yang kami sajikan hanya untuk anda.


Gerbang Langit, 1997


Saat komet Hale-Bopp nampak pada 1997, muncul sebuah desas-desus yang mengatakan sebuah pesawat alien mengikuti komet tersebut. Meskipun kabar tersebut dibantah oleh para astronom, radio paranormal Art Bell mempublikasikannya melalui talk show bernama "Coast to Coast AM."

Klaim ini menginspirasi sekte bernama Heaven's Gate (Gerbang Langit) untuk menyimpulkan bahwa dunia akan segera berakhir. 39 orang anggota sekte tersebut, akhirnya bunuh diri pada 26 Maret 1997. 


Nostradamus, Agustus 1999


Tulisan-tulisan yang dibuat kabur dan metaforis oleh Michel de Nostrdame, telah menarik minat orang selama lebih dari 400 tahun. Tulisannya telah diintepretasikan dengan sangat fleksibel, dan diterjemahkan dalam berlusin-lusin versi berbeda. Satu kwatrinnya yang paling terkenal mengatakan, "The year 1999, seventh month / From the sky will come great king of terror."

Y2K, 1 Januari 2000


Menjelang berakhirnya tahun 1999, banyak orang mulai khawatir bahwa komputer dapat menyebabkan kiamat. Masalah tersebut pertama kali disadari pada 1970, yaitu banyak komputer tidak akan mampu membedakan tahun 2000 dengan 1900. Tak banyak yang meyakini efek hal tersebut, tapi banyak sugesti tentang masalah kehancuran, mulai dari padamnya listrik secara massal sampai bencana nuklir. 


5 Mei 2000


Richard Noone, yang pada tahun 1997 menulis buku '5/5/2000 Ice : The Ultimate Disaster', meramalkan bahwa es di Antartika akan setebal tiga mil, pada 5 Mei 2000. Tanggal ini menandakan pergeseran Bumi menuju surga, sehingga membuat Bumi diselimuti oleh es.


Musim Gugur 2008
 

Menurut Ronald Weinland, menteri dari God's Church, hari kiamat telah dekat. Pada tahun 2006 dia menulis sebuah buku '2008 : God's Final Witness', menyatakan bahwa ratusan juta orang akan mati pada akhir 2006. Hanya ada jangka waktu maksimal 2 tahun sebelum dunia jatuh pada saat-saat terburuknya. Sedangkan pada musim gugur  2008, Amerika Serikat tidak lagi menjadi negara adidaya.


sumber:berbagai sumber,ensiklopedia unik disekitar kita

Post a Comment

  • Posts
  • Comments
  • Pageviews
 
Copyright © 2014 pedasbanget.com. Designed by OddThemes