TRENDING NOW

Friday 23 May 2014

Selebriti-Selebriti Hollywood yang Pernah Di Bully (Bagian-2)

*Ensiklopedia Unik Di sekitar Kita:pernahkah anda melihat atau mengalami nasib seperti para selebriti hollywood berikut ini yang pernah di bully di lingkungan atau di sekolah,Ada tiga bentuk bullying yang kerap terjadi, yaitu melalui emosi, kata-kata dan fisik. Tak sedikit dari korban bullying akhirnya memutuskan untuk keluar sekolah atau bunuh diri. Namun telah banyak pula yang sukses melewatinya.mungkin bagi orang yang pernah jahat terhadap selebriti-selebriti berikut ini akan menyesal,kenapa tidak,dulu kamu sering mencaci maki dia dan mempermalukannya tetapi sekarang dia yang pernah kamu permalukan menjadi sosok yang di gemari di seluruh dunia termasuk kamu.

Robert Pattinson


Aku dipukuli oleh banyak orang saat aku masih muda," ungkap Robert Pattinson. "Saat itu aku masih memulai karir sebagai aktor. Maka aku mencoba bertingkah laku seperti aktor, dan ternyata itu membuat orang lain ingin memukuliku."

Jessica Alba


Segalanya berubah bagi Jessica Alba setelah ia memulai karir aktingnya. "Saat aku kembali ke sekolah setelah akting pertamaku dalam film CAMP NOWHERE, tiba-tiba semua temanku tak seperti 'teman' lagi. Mereka mulai memanggilku pelacur dan mulai berpikir aku akan merebut pacar mereka."
"Aku diancam dan dipukuli setiap hari oleh kelompok-kelompok perempuan yang berbeda. Aku bahkan harus meminta seseorang untuk menjagaku saat berpindah dari satu kelas ke kelas yang lain," ungkapnya.

Tom Cruise


Di usianya yang ke-14, Tom Cruise telah berpindah-pindah ke 15 sekolah berbeda di Amerika Serikat dan Kanada. Tak dibully oleh teman-temannya, Tom justru dibully oleh ayahnya sendiri. Tom menganggap ayahnya adalah penyiksa dan pengecut. "Ia adalah orang yang akan menendangmu jika terjadi suatu masalah," ungkapnya di salah satu wawancara.

Victoria Beckham


Dalam sebuah interview dengan OK! Magazine, Victoria mengatakan, "Sekolah menengah adalah neraka... orang-orang mendorongku dan mengatakan akan memukuliku, mengejarku. Itu sangat mengerikan. Keseluruhan kehidupan sekolahku, mengerikan."

Chris Rock


Sang komedian ini terus-menerus di-bully di sekolahnya di Brooklyn pada awal era 1970an karena menjadi satu dari sedikit anak-anak berkulit hitam pertama di sekolah. Ia dihina, dikucilkan dan diludahi nyaris setiap hari.

sumber:kapanlagi.com,ensiklopedia unik disekitar kita

Post a Comment

  • Posts
  • Comments
  • Pageviews
 
Copyright © 2014 pedasbanget.com. Designed by OddThemes